Beranda Berita Rumah Zakat Bagikan 3.150 Masker untuk Korban Erupsi Sinabung

Rumah Zakat Bagikan 3.150 Masker untuk Korban Erupsi Sinabung

BERBAGI
Relawan Rumah Zakat membagikan masker untuk korban erupsi Sinabung/Dok RZ

Medan, AHAD.CO.ID- Rumah Zakat membagikan 3.150 masker untuk warga yang terkena dampak erupsi Gunung Sinabung. Penyebaran masker dilakukan di empat wilayah diantaranya Kecamatan Payung, Tiganderket, Simpang Empat, dan Namanteran.

“Setelah terjadi erupsi, kebutuhan utama warga adalah masker. Karena harus segera dilakukan antisipasi agar warga tidak terkena penyakit akibat dari polusi kabut asap ini,” ujar Sumanto, Relawan Rumah Zakat, Jumat (4/8).

Sumanto menambahkan, untuk penyaluran selanjutnya, pihaknya masih menunggu perkembangan situasi dan kondisi yang terjadi. Jika kabut asap masih berlanjut penyaluran akan kembali dilakukan.

Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Sutopo Purwo Nugroho, mengatakan, hari Rabu (2/8), Gunung Sinabung kembali memuntahkan abu vulkanik hingga setinggi 4.200 meter. Letusan abu vulkanik berwarna pekat ini juga disertai dengan keluarnya awan panas sejauh 4,5 kilometer ke Tenggara Timur.

Baca juga :   Resmi, Ini Keputusan Muhammadiyah Mengenai Awal Puasa Ramadhan dan Lebaran 2017

Saat ini, BPBD Karo bersama TNI, Polri, Dinas Kesehatan, relawan, dan SKPD beserta warga tengah melakukan pembersihan jalan, lahan, serta aset pemerintah seperti pasar dan tempat umum lainnya. Tidak ada korban jiwa karena erupsi Gunung Sinabung ini. Meski begitu, BPBD mengimbau agar masyarakat tidak memasuki zona merah yaitu dalam radius 3 kilometer dari puncak.

DUDY SYA’BANI TAKDIR