Rangkasbitung, AHAD.CO.ID- Forum Rohis Nusantara (FORNUSA) Daerah Lebak didukung Pemkab Lebak menyelenggarakan Pesantren Kilat Training Rohis SUPERNOVA (Super Muslim Inovator) Ahad-Selasa (11-13 Juni 2017). Acara yang diselenggarakan di Masjid Agung Al-A’raaf Rangkasbitung ini dihadiri 127 peserta dari 23 sekolah tingkat SMA/SMK/MA.
Acara ini bertujuan untk meningkatkan pemahaman dasar Islam pengurus Rohis, juga mengaktifkan ekstra kulikuler (ekskul) Rohis dengan program-program kreatif untuk syiar Islam di sekolah. Acara ini juga untuk membantu program pemerintah daerah mencipatakan masyarakat Lebak yang religius.
“Pemerintah daerah mengapresiasi kegiatan Sanlat Fornusa ini, karena sejalan dengan program pemerintah dalam meningkatkan kualitas kehidupan beragama di masyarakat,” kata Kabag Kesra Setda Lebak, Juanda, S.Pd dalam sambutannya.
Materi kajian keIslaman diawali dengan tema “Meluruskan Pemahaman Islam dari aliran sesat, liberalisme dan terorisme” yang dibawakan oleh H.Haerudin dari Kementerian Agama Lebak.
“Acara ini selain untuk meningkatkan kemampuan manajemen ekskul Rohis, juga untuk menjalin tali silaturahim sesama pengurus rohis,” kata Ketua Umum Fornusa Daerah Lebak, Fathan Tanzilal.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Rohis SMAN 1 Muncang, Yeyep Rasmudiansyah mengatakan senang bisa bertemu teman-teman Rohis sekolah lain. Dia juga mengaku termotivasi untuk mengaktifkan Rohis di sekolahnya.
Sanlat Fornusa dikemas dengan berbagai acara, antara lain Diskusi Lingkar Cerdas (semacam forum group discussion), Jelajah Kota (Mengajak Masyarakat Buka Puasa Bersama bersama peserta), Gudang Ide, Umbar Karya, Deklarasi Pemuda Supernova, Pembiasaan Ibadah: Dzikir, Sholat Tahajud, Dhuha, Tarawih, Tilawah 1 Juz Per Hari, berdoa.
Hari ke-2 peserta mengikuti peringatan Nuzulul Qur’an dan Buka Puasa bersama Bupati di Pendopo. Sanlat ditutup dengan komitmen lanjutan peserta, setelah training untuk melaksanakan mabit setiap pekan ke-2 dalam rangka mendukung Gerakan Subuh Berjamaah Pemda Lebak. Selain itu peserta juga siap dilatih oleh Fornusa secara pekanan untuk mengaktifkan program Rohis yang lebih kreatif.
Reporter: Tomy Octavian
Editor: Dudy S Takdir