Lhokseumawe, Ahad.co.id- Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) terus mendampingi para pengungsi Rohingya dengan memberikan bantuan kemanusiaan di Posko darurat sementara Rohingya, Kantor Imigrasi Peuntut Lhokseumawe, Senin (29/6/2020).
“Alhamdulillah pagi yang ceria ini kita masih membersamai saudara kita etnis Rohingya dengan pembagian sarapan pagi seperti pagi-pagi sebelumnya. Alhamdulillah kondisi 99 Pengungsi tersebut sehat wal afiat dan kelihatannya membutuhkan supply makanan bergizi dan vitamin juga,” ujar Ketua MRI Aceh Utara, Muhadaruddin Manaf dikutip dari relawan.id
Tak hanya memberikan makanan, relawan juga membersihkan mushala agar memudahkan para pengungsi Rohingya shalat. Relawan juga akan mengadakan emergency school seperti pengajian iqra, terapi bermain, trauma healing untuk anak-anak Rohingya.
“Giat ini akan terus kita lakukan selama mereka ada di sini. sudah sangat terlihat perubahan mental mereka, hal itu terlihat dengan antusias mereka dalam belajar dan senang bermain bersama- sama dan Insya Allah dalam waktu dekat akan di relokasikan ke tempat lain yang jauh lebih luas dan nyaman,” lanjut Muhadaruddin.
Seperti telah diberitakan sebelumnya, Rabu (24/6) lalu, sebuah kapal terombang-ambing di perairan Aceh Utara. Kapal itu memuat 94 warga etnis Rohingya di Myanmar dengan rincian 15 laki-laki dewasa, 49 perempuan dewasa, dan 30 anak-anak. Sampainya mereka di lautan Nusantara bukan tanpa sebab, konflik kemanusiaan yang menimpa mereka menjadi alasan pelayaran tersebut.
Mereka ditampung sementara di bekas Kantor Imigrasi Desa Punteuet. Selain pendampingan psikososial, kebutuhan lainnya juga turut dipenuhi ACT. Misalnya saja menyuplai kebutuhan pangan bagi pengungsi di sana. Tiap harinya ada 300 porsi makanan siap santap yang dibagi untuk tiga waktu, makan pagi, siang, dan malam. (Daniel)