Ponorogo, AHAD.CO.ID- Rumah Zakat menyalurkan bantuan renovasi jembatan di Dusun Wanglu Dukuh Krajan RT 03/04 Desa Mrayan, Kec Ngrayun, Kab. Ponorogo. Jembatan ini sudah dibangun sejak 2008 lalu oleh warga menggunakan kayu dan bambu.
Pada tahun 2010 pemerintah desa melakukan pembangunan semi permanen, dengan pondasi sudah dicor tetapi lantainya masih berupa kayu bekas dan bambu. Sehingga saat musim penghujan jembatan menjadi licin dan sulit dilewati.
“Setelah dicor dan diberi lantai kayu, pernah ada warga yang terjatuh dari jembatan karena jalan licin. Jadi kita coba bangun jembatan di sini agar warga menjadi lebih aman saat melewati jembatan tersebut,” ujar Agus, Relawan Rumah Zakat, Selasa (1/8).
Proses pembangunan jembatan sudah dimulai pada Minggu (16/7) dan direncanakan selesai pada bulan awal bulan Agustus. Dalam pembangunan tersebut akan dilakukan pelebaran jalan seluas dua meter dan penambahan pondasi serta tiang penyangga jembatan.
“Saya ucapkan terima kasih kepada donatur dan tim Rumah Zakat atas bantuan donasi dan supportnya sangat bermanfaat sekali. Alhamdulillah sebentar lagi warga di sini bisa memiliki jembatan yang bagus,” ujar Dukut, salah satu warga.
DUDY SYA’BANI TAKDIR