Malang, AHAD.CO.ID- KH. Ma’ruf Amin dikukuhkan sebagai guru besar sekaligus doktor “honoris causa” (HC) di Kampus I Universitas Islam Nasional (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang, Rabu (24/5).
Ketua Umum Majelis Ulama (MUI) Indonesia 2015- 2020 itu menyampaikan orasi ilmiah yang berjudul “Solusi Hukum Islam (Makharij Fiqhiyyah) sebagai Pendorong Arus Baru Ekonomi Syariah di Indonesia (Kontribusi Fatwa MUI DSN-MUI dalam Peraturan Perundang-Undangan RI)”
Rois Aam Syuriah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama itu dikukuhkan sebagai Guru Besar bidang Ilmu Ekonomi Muamalat Syariah pada Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim. Pengukuhan ini berdasarkan Keputusan Menristek & Dikti No. 69195/A2.3KP/2017.
Penganugerahan gelar tersebut untuk memberikan apresiasi dan penghormatan kepada salah seorang Ulama Besar Indonesia dalam kiprahnya sebagai pembimbing umat, dan memang sudah sepatutnya beliau mendapatkan kehormatan tersebut.
Reporter: Maliki Ahmad
Editor: Dudy S Takdir